Selasa, 14 Agustus 2012

kutipan 14

Yang indah hanya sementara,
Yang abadi adalah kenangan,
Yang ikhlas hanya dari hati,
Yang tulus hanya dari sanubari,
Tidak mudah mencari yang hilang,
Tidak mudah mengejar impian,
Namun yang lebih susah mempertahankan yang ada Karena walaupun tergenggam bisa terlepas juga Ingatlah pada pepatah,

"Jika kamu tidak memiliki apa yang kamu sukai, maka sukailah apa yang kamu miliki saat ini"

Belajar menerima apa adanya dan berpikir positif....Hidu
p bagaikan mimpi, seindah apapun, begitu bangun semuanya sirna tak berbekas Rumah mewah bagai istana, harta ,benda yang tak terhitung, kedudukan, dan jabatan yang luar biasa, namun...Ketika nafas terakhir tiba, sebatang jarum pun tak bisa dibawa pergi.Sehelai benang pun tak bisa dimiliki ,Apalagi yang mau diperebutkan
Apalagi yang mau disombongkan

Maka jalanilah hidup ini dengan keinsafan nurani
Jangan terlalu perhitungan
Jangan hanya mau menang sendiri
Jangan suka sakiti sesama apalagi terhadap mereka yang berjasa bagi kita
Belajarlah tiada hari tanpa kasih
Selalu berlapang dada dan mengalah
Hidup ceria, bebas leluasa...
Tak ada yang tak bisa diikhlaskan....
Tak ada sakit hati yang tak bisa dimaafkan
Tak ada dendam yang tak bisa terhapus..

Insya Allah..

kutipan 13

Aku ingin menjadi yang teristimewa bagimu,
Duhai yang kelak menghuni sisi terbaik di hatiku.

Aku ingin menjadi makmum yang selalu menuruti gerak tauhidmu, Duhai yang kelak mengalir di deras arus nadi-nadiku.

Aku akan selalu menundukkan pandangan dan menjaga kehormatanku, Duhai yang kelak menjalin simpul kasih di bilik-bilik jantungku.

Bantu aku tuk kuatkan iman,
Bimbing aku tuk sucikan piikiran.
Atur aku tuk jernihkan hati.

Ya Rabb,,, Maha Penentu segala sesuatu,
Ulurkanlah padaku sebuah rengkuh,
Yang melindungi hati, menyejukkan jiwa, mengharumkan setiap inci raga.....Aamiin
Ya Rabb....

kutipan 12

Aku bilang:“tutup auratmu”

Kamu bilang:“mau jilbabin hati dulu”

Aku bilang:“jilbab hati itu penting,tapi jilbabin aurat juga penting. Jika kamu sudah menjilbabi auratmu,maka Insya Allah perbaikan diri atau yang kamu sebut dengan menjilbabi hati itu akan lebih dimudahkan oleh Allah Azza Wa Jalla”

Kamu bilang:“yang penting pakaianku sopan”

Aku bilang:“jilbab itu pakaian taqwa perintah langsung dari Allah Azza Wa Jalla.”

Kamu bilang;“pakaian
ku sopan kok dan aku nyaman dengan pakaianku yang sekarang”

Aku bilang;“pakaian sopan aja gak cukup,lagi pula siapa coba yang bisa menjamin dengan pakaian yang kamu pikir sopan itu,kamu tidak dipandang oleh laki-laki”

Kamu bilang;“aku belum dapet hidayah buat pakai jilbab”

Aku bilang:“hidayah itu bukan ditunggu melainkan harus dijemput”

Saudariku fillah,iman itu mencakup 3 hal,yaitu :
1. Meyakini dalam hati
2. Melafazkan dengan lisan
3. Mengamalkan dengan perbuatan

Jadi,seseorang dapat dikatakan sebagai mukmin (orang yg beriman) sempurna apabila memenuhi ketiga unsur keimanan tersebut.Apabila seseorang mengakui dalam hatinya tentang keberadaan Allah,tetapi tidak diikrarkan dengan lisan dan dibuktikan dengan amalan perbuatan,maka orang tersebut tidak dapat dikatakan sebagai seorang mukmin yang sempurna.Sebab,ketiga unsur keimanan tersebut merupakan satu kesatuan yang utuh dan tidak dapat dipisahkan.

Mengenakan jilbab,termasuk dalam perwujudan unsur keimanan yang ke 3.sebagai seorang mukmin sudah seharusnya kita taat dan patuh pada perintah Allah Azza Wa Jalla...

Sebelum Kamu Mengeluh...

Hari ini sebelum kamu mengatakan kata-kata yang tidak baik,Pikirkan tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali.

Sebelum kamu mengeluh tentang rasa dari makananmu,Pikir
kan tentang seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.

Sebelum kamu mengeluh tidak punya apa-apa,Pikirkan tentang seseorang yang meminta-minta dijalanan.

Sebelum kamu mengeluh bahwa kamu buruk,Pikirkan tentang seseorang yang berada pada tingkat yang terburuk didalam hidupnya.

Sebelum kamu mengeluh tentang suami atau istri kamu.Pikirkan tentang seseorang yang memohon kepada Allah Azza Wa Jalla untuk diberikan teman hidup.

Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu,Pikirkan tentang seseorang yang meninggal terlalu cepat.

Sebelum kamu mengeluh tentang anak-anakmu,Pikirkan tentang seseorang yang sangat ingin mempunyai anak tetapi dirinya mandul.

Sebelum kamu mengeluh tentang rumahmu yang kotor karena pembantumu tidak mengerjakan tugasnya,Pikirkan tentang orang-orang yag tinggal dijalanan.

Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu telah menyetir,Pikirkan tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan.

Dan disaat kamu lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu,Pikirkan tentang pengangguran,orang-orang cacat yang berharap mereka mempunyai pekerjaan seperti kamu.

Sebelum kamu menunjukkan jari dan menyalahkan orang lain,ingatlah bahwa tidak ada seorangpun yang tidak berdosa,,,

Dan ketika kamu sedang bersedih dan hidupmu dalam kesusahan,Tersenyum dan Bersyukurlah pada Rabb bahwa kamu masih hidup......“Semoga sisa usia ini berkah...

kutipan 11

Akhi,,,
Kau bilang aku sombong saat tak kuhiraukan perhatianmu,
Kau bilang aku sok alim saat berusaha kujaga pandanganku,
Kau bilang aku sok suci saat tak kugubris rayu dan pujianmu,,,,

Tapi lucunya kaupun berkata ''INGIN'' dapat istri yang SHOLEHAH.
Lalu seperti apakah calon istri yang sholehah yang kau cari,,,??

Yang mudah di ajak pergi berdua-duaan?
Yang mudah larut dengan pujian?
Yang tidak menjaga aurat dan pandangannya?
Atau yang mudah di bawa dalam ikatan cinta yang tak halal alias pacaran???

Ah, akhi,,,,
Kadang wanita memang di buai hatinya, dengan kalimat indah puja dan puji,

Kadang hati lembutnya yang peka sering tak tega, bila kau beri perhatian tanpa kenal menyerah,,,,
Apalagi bila kau bumbui bermacam hadiah,,, hatinya pasti luluh juga.

Tapi, jangan kau manfaatkan kelemahannya itu, untuk mengoyahkan hatinya yang serapuh kaca, untuk mendapatkan cintanya yang selembut sutera....

Bantulah kau jaga dia,,,
Jika kau ingin kelak mendapatkan 'wanita yang sholehah dan terjaga'.
Karena 'apa yang tanam kini, itu juga yang kau tuai kelak''......
Jangan berharap kau dapat memanen bunga, bila ternyata kau menyemai duri''.

Cantiknya Seorang Wanita,,

Cantiknya seorang wanita itu sebagai GADIS..
Bukan karena merah kilauan lipstik..
Pada bibir memekar senyuman kosmetik..
Tetapi pada kepribadian terpelihara..
Kelembutan kesopanan menghiasi jiwa..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai REMAJA..
Tidak pada kulitnya mulus menggebu ..
Untuk menggoda pandangan nafsu mata..
Tetapi pada kehidupan terjaga..
Dari menjadi mangsa dunia..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai HAWA..
Tidak karena bijak meruntuhkan iman kaum Adam..Sehingga turunkan insan ke dunia..
Tetapi menjdi pembakar semangat pejuang agama..Menjadi penunjang perjuangan syuhada..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai ANAK..
Tidak menjerat diri pada lembah kedurhakaan..
Mengalir mutiara di kelopak mata..
Tetapi menjadi penyelamat ibu bapak..
Pada hari kebangkitan bermula..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai ISTERI..
Bukan hanya dalam rumahtangga..
Tetapi sentiasa bersama..
Menempuh badai disisi suami tercinta..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai MENANTU..
Bukan karena kemewahan dimata..
Tetapi menjadi penghibur hati permata kehidupan..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai IBU..
Bukan terletak pada kebangkitan anak..
Tetapi dibawah lembayung kejayaan..
Membuai anak dikala suami menjalin impian..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai MERTUA..
Tidak karena berjaya menjadi permaisuri Istana..
Tetapi jalinan kasih sayang..
Tulus hati membagi kasih setara pada semua..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai NENEK..
Bukan memberi harta dunia..
Sehingga generasi lupa..
Tetapi menjadi pada pembimbing..
Menjaring teladan para anbiya pada anak bangsa..

Cantiknya seorang wanita itu sebagai WARGANEGARA..
Bukan karena menyandang puncak dunia..
Tetapi bijak menangkis rintangan..Peka
membela nasib dan harkat negara..
Menjadi tulang belakang keteguhan semua..

Cantiknya wanita itu sebagai INTELEKTUALIS..
Bukan karena menjadi sebutan..
Sehingga menjulang keegoan..
Tetapi dalam mencari ilmu..
Menyala obor mewangi setinggi profesi..

Cantiknya wanita itu sebagai MUSLIMAH..
Bukan karena keindahan paras rupa..
Sehingga menjadi fitnah..
Tetapi berpegang Akidah Solehah..
Dibalik tirai jiwa..
Menggenggam rindu kekasih pasrah di atas sajadah..Mengharap keridhaan kehidupan dunia akhirat..

Nasehat Kubur....

1). Aku adalah tempat paling gelap.Maka terangilah aku dengan tahajud,.

2). Aku adalah tempat yang paling sempit.Maka luaskanlah aku dengan bersilaturrohim
,.

3). Aku adalah tempat yang paling sepi.Maka ramaikanlah aku dengan perbanyak baca Al-Qur'an,.

4). Aku adalah tempatnya binatang-binatang yang menjijikan.Maka racunilah ia dengan Amal Sedekah,.

5). Aku adalah tempat Munkar & Nakir bertanya.Maka Persiapkanlah jawabanmu dengan Perbanyak mengucapkan Kalimat. .. "La ilaha illallah muhammadur rasulullah..

kutipan 10

Dalam kesakitan teruji kesabaran,
Dalam perjuangan teruji keikhlasan,
Dalam ukhuwah teruji ketulusan,
Dalam tawakkal teruji keyakinan..

Hidup ini amat indah jika Allah Azza Wa Jalla menjadi tujuan..

Ya Robb....
Ajari kami utk tersenyum meski berat pundak memikul beban
Ajari kami utk berlapang dada meski banyak yg menyesakkan jiwa
Ajari kami utk terus berusaha meski butuh waktu utk menggapai mimpi...Ajari kami utk rendah hati karena Engkaulah Yang Maha Tinggi....Bantu
kami utk tidak takut gagal meski tantangan ada di depan mata...Sungguh kerasnya kehidupan ini...

Semoga sebanding dengan manisnya hasil di akhir perjuangan nanti....Aamiin Ya Rabbal'alamin..

Belajarlah Untuk Memulai Lebih Dulu,,

Kalau ingin dimaafkan, belajarlah untuk memaafkan.
Kalau ingin dihormati, belajarlah untuk menghormati.
Kalau ingin dimengerti, belajarlah untuk memahami.
Kalau ingin disadari, belajarlah untuk menyadari.
Kalau ingin disayangi, belajarlah untuk menyayangi.
Kalau ingin dikasihi, belajarlah untuk mengasihi.
Kalau ingin diterima, belajarlah untuk menerima.
Kalau ingin dihargai, belajarlah untuk menghargai.
Kalau ingin disenangi, belajarlah untuk menyenangi.

Bukan orang lain yang harus berubah menurut kehendak kita ,tetapi kitalah yang sebenarnya perlu mengubah diri kita.

Memuaskan hati semua orang itu tidak mudah tetapi berubah untuk memuaskan semua orang itu tidak mustahil.

Seperti kata pepatah, di mana ada kemauan di situ pasti ada jalan...Insya ALLAH .

SAAT MELEPASKAN DIA DEMI KEBAHAGIAANNYA,

Allah mengetahui yang terbaik, akan memberi kesulitan untuk menguji kita,kadang Ia pun melukai hati kita, supaya hikmat_Nya tertanam dalam, Jika kita kehilangan cinta maka pasti ada alasan dibaliknya,

Alasan yang kadang sulit untuk dimengerti namun kita harus tetap percaya bahwa ketika Ia mengambil sesuatu, Ia telah siap memberikan yang lebih baik.Ingatlah..
. bahwa kita mungkin menemukan cinta dan kehilangannya, tetapi ketika cinta itu mati, kita tidak perlu ikut mati bersamanya.

Kenapa kita menutup mata ketika kita tidur?Ketika kita menangis?Ketika kita membayangkan?

Ini kerana hal terindah di dunia tidak terlihat..kadangkala, orang yang kita cintai adalah orang yang paling menyakiti hati kita. Ada hal-hal yang tidak ingin kita lepaskan,ada orang-orang yang tidak ingin kita tinggalkan.Tetapi ingatlah,melepaskan bukanlah akhir dari dunia,melainkan awal dari suatu kehidupan baru.

Kebahagiaan ada untuk mereka yang menangis,mereka yang tersakiti, yang telah mencoba dan mencari,Kerana merekalah yang bisa menghargai betapa pentingnya orang yang telah menyentuh kehidupan mereka.

Pepatah mengatakan,

Cinta yang agung adalah ketika kita menitikkan air mata dan masih peduli terhadapnya, ketika dia tidak mempedulikan kita dan kita masih menunggunya dengan setia, ketika dia mencintai orang lain dan kita masih bisa tersenyum sembari berkata “aku turut bahagia untukmu”…

Sakit patah hati bertahan selama kau menginginkannya dan akan mengiris luka sedalam kau membiarkannya.

Tantangannya bukanlah bagaimana bisa mengatasi melainkan apa yang bisa diambil sebagai pelajaran dan hikmahnya.

Orang terkuat bukanlah mereka yang selalu menang,melainkan mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh.

Cinta bukannya perkara menjadi “orang sempurna”nya seseorang.Justru perkara menemukan seseorang yang bisa membantu menjadikan dirimu menjadi sempurnanya.

Dalam perjalanan hidup ini ,kita belajar tentang diri sendiri dan menyadari bahwa penyesalan tidak seharusnya ada, hanyalah penghargaan-penghargaan abadi atas pilihan-pilihan kehidupan yang telah kita buat.

Akan tiba saatnya dimana kita harus berhenti mencintai seseorang,bukan kerana orang itu berhenti mencintai kita melainkan kerana kita menyadari bahwa orang itu akan lebih berbahagia apabila kita " Melepaskannya ."

Aku Dimakamkan Hari Ini

Perlahan,tubuhk
u ditutup tanah,perlahan, semua pergi meninggalkanku,masih terdengar jelas langkah langkah terakhir mereka...aku sendirian,di tempat gelap yang tak pernah terbayang,sendiri,menunggu keputusan...

Istri, belahan hati,belahan jiwa pun pergi,Anak,yang di tubuhnya darahku mengalir,tak juga tinggal,Apatah lagi sekedar tangan kanan, kawan dekat,rekan bisnis,atau orang-orang lain,aku bukan siapa-siapa lagi bagi mereka.

Istriku menangis,sangat pedih,aku pun demikian,Anakku menangis, tak kalah sedih, dan aku juga,Tangan kananku menghibur mereka,kawan dekatku berkirim bunga dan ucapan,tetapi aku tetap sendiri,disini,menunggu perhitungan ...

Menyesal sudah tak mungkin,Tobat tak lagi dianggap,dan ma'af pun tak bakal didengar,aku benar-benar harus sendiri...

Tuhanku,(entah dari mana kekuatan itu datang,setelah sekian lama aku tak lagi dekat dengan-Nya),jika kau beri aku satu lagi kesempatan,jika kau pinjamkan lagi beberapa hari milik-Mu,beberapa hari saja...

Aku harus berkeliling, memohon ma'af pada mereka,yang selama ini telah merasakan zalimku,yang selama ini sengsara karena aku,yang tertindas dalam kuasaku.yang selama ini telah aku sakiti hati nya,yang selama ini telah aku bohongi..

Aku harus kembalikan,semua harta kotor ini,yang kukumpulkan dengan wajah gembira,yang kukuras dari sumber yang tak jelas,yang kumakan, bahkan yang kutelan.Aku harus tuntaskan janji janji palsu yg sering ku umbar dulu..

ya Allah,beri lagi aku beberapa hari milik-Mu,untuk berbakti kepada ayah dan ibu tercinta,teringat kata kata kasar dan keras yg menyakitkan hati mereka,maafkan aku ayah dan ibu,mengapa tak kusadari betapa besar kasih sayangmu,beri juga aku waktu,untuk berkumpul dengan istri dan anakku,untuk sungguh sungguh beramal soleh,Aku sungguh ingin bersujud dihadap-Mu,bersama mereka ...

begitu sesal diri ini karena hari hari telah berlalu tanpa makna
penuh kesia siaan kesenangan yg pernah kuraih dulu,tak ada artinya sama sekali mengapaku sia sia saja,waktu hidup yg hanya sekali itu andai ku bisa putar ulang waktu itu ...

Aku dimakamkan hari ini,dan semua menjadi tak terma'afkan,dan semua menjadi terlambat,dan aku harus sendiri,untuk waktu yang tak terbayangkan ...

kutipan 9

Kalau tak mampu MENCINTAI, jangan pernah sentuh hati seseorang..Kala
u tak mampu SETIA, jangan pernah mengukir janji..Kalau tak mampu MENGGENGGAM HUBUNGAN, jangan pernah beri harapan..

Kerana HATI MANUSIA itu...

Terlalu BERNILAI untuk DISAKITI, terlalu MAHAL untuk DISIA-SIAkan dan terlalu BERHARGA untuk DIHANCURkan.

Ingatan buat DIRI.. Jangan tersalah memberi HATI pada insan yang tak sudi, pada insan yang tak mengerti. Kerana sekali kau memberi,selamanya dia di HATI, kerana sekali kau dilukai, sampai kapan-kapan pun tetap kau ingati..

Ingatan untuk DIRI.. Hati2lah dalam memberi HATI, sebab ia hanya untuk insan yang tahu MENGHARGAI betapa tingginya nilai sekeping HATI..

Hati2 membawa hati lebih baik menata hati !!!

BACALAH INI SEBELUM ANDA MEMPERMAINKAN WANITA

Bismillahir-Rah
manir-Rahim ... "Cemburu merupakan sebagian dari iman. Mempermainkan (wanita) merupakan sebagian dari nifak" (HR. Ad Dailami).

Wanita, makhluk paling ajaib yang diciptakan dari tulang rusuk pria ini merupakan ujian terbesar bagi kaum pria.

Wanita, bisa menjadi nikmat yang mampu mengantar pria pada surga dunia dan surga akhirat, pun wanita bisa menjadi bala yang menjerumuskan pria ke neraka dunia dan neraka akhirat.

Kebaikan wanita bisa menegakkan negara, namun keburukannya dapat menghancurkan negara. Daya dan gaya tarik apapun tak ada yang mampu menandingi daya dan gaya tarik wanita.

Itulah salah satu sebab mengapa Allah mengiming–imingi hamba–hambaNya dengan surga yang didalamnya dihadirkan wanita–wanita cantik. Sebab jika sudah berurusan dengan wanita, apapun bisa dilakukan pria, bahkan berkorban nyawa sekalipun.

Tapi dibalik kesuper poweran wanita itu ada sebuah kelemahan [yang sering dimanfaatkan pria], wanita ternyata gampang dibohongi (iya kan?).

Pria, makhluk yang [merasa] punya banyak cinta, sebagiannya selalu tertantang untuk menaklukkan banyak wanita. Pria sanggup memacari banyak wanita sekaligus dalam satu waktu. Dan itu menjadi kebanggaan bagi dirinya.

Hmm, memang pria mana sih yang tidak bangga bila bisa menaklukkan banyak wanita dalam satu waktu pula. Dia akan disebut sebagai pria hebat, lelaki jagoan dan tentu saja banyak yang merasa iri. Semakin banggalah dia dengan prestasi yang membuatnya menjadi titik mata tersebut.

Tapi ternyata kebanggaan itu, puji–pujian itu dan iri hati itu salah tempatnya. Betapa tidak, kePLAYBOYan ternyata amat sangat erat hubungannya dengan keMUNAFIKan.

Keplayboyan merupakan sinergi dari 35% dusta, 30% ingkar janji, 33% khianat dan 2% ketampanan (maaf kalau persentasinya salah, soalnya nggak pengalaman, maklum nggak punya yang 2%, hehehe).

Tanda orang munafik itu ada tiga yaitu, apabila berbicara dusta, apabila berjanji ingkar dan apabila dipercaya khianat (HR. Syaikhan dari Abu Hurairah r.a).

Biasanya seorang playboy dalam melakukan hubungan segi banyaknya selalu dan sering melakukan kebohongan demi kebohongan.

Dari identitas pribadi yang disamarkan, perasaan yang sebenarnya dan berbagai hal yang terkait dengan upaya melanggengkan hubungannya dengan korban.

Pandai membuat janji–janji manis yang bukan untuk diwujudkan tapi hanya sekedar janji gombal untuk mendapat apa yang diinginkan.

Mahir pula mencari alasan–alasan masuk akal untuk membatalkan janji jika ternyata harus bentrok dengan aksi–aksi lainnya. Soal pengkhianatan, tidak usah dijelaskan lagi karena sudah begitu jelas.

Sementara kemunafikan itu sendiri termasuk kebatilan tingkat tinggi dan sangat berbahaya bagi hidup dan kehidupan umat manusia.

Kemunafikan bahkan lebih berbahaya dari kekafiran karena kekafiran akan tampak nyata tapi kemunafikan terselubung oleh kebaikan dan keimanan. Maka patutlah Allah memberi hukuman yang sangat dahsyat untuk para munafikin ini.

"Sungguh, orang–orang munafik itu (ditempatkan) pada tingkatan yang paling bawah dari neraka. Dan kamu tidak akan mendapat seorang penolongpun bagi mereka" (QS. An Nissa 4 : 145).

"Pada hari orang-orang munafik laki-laki dan perempuan berkata kepada orang-orang yang beriman : "Tunggulah kami! Kami ingin mengambil cahayamu". (Kepada mereka) dikatakan : "Kembalilah kamu ke belakang dan carilah sendiri cahaya (untukmu)". Lalu diantara mereka dipasang dinding (pemisah) yang berpintu. Di sebelah dalam ada rahmat dan di luarnya ada azab" (QS. Al-Hadid 57 : 13).

"Orang-orang munafik itu memanggil orang-orang mukmin, "Bukankah kami dahulu bersama kamu?" Mereka menjawab, "Benar, tetapi kamu mencelakakan dirimu sendiri dan kamu hanya menunggu, meragukan (janji Allah) dan ditipu oleh angan-angan kosong sampai datang ketetapan Allah; dan penipu (setan) datang memperdaya kamu tentang Allah" (QS. Al-Hadid 57 : 14).

"Maka pada hari ini tidak akan diterima tebusan dari kamu maupun dari orang-orang kafir. Tempat kamu di neraka. Itulah tempat berlindungmu, dan itulah seburuk-buruk tempat kembali" (QS. Al-Hadid 57 : 15).

Yang masih niat atau yang sedang jadi playboy silakan dipikir sebelum melanjutkan niatnya atau keasyikan menjalani status playboy-nya.

Jika khawatir jatuh menjadi munafik sejati segeralah membelokkan langkah ke jalan kebaikan karena untuk menjadi munafik sejati hanya butuh satu tambahan syarat saja dari tiga syarat yang telah ada.

"Ada empat hal yang jika berada pada diri seseorang maka ia menjadi munafik sesungguhnya dan jika seseorang memiliki kebiasaan salah satu daripadanya, maka berarti ia memiliki satu kebiasaan (ciri) nifak sampai ia meninggalkannya; bila dipercaya ia khianat, jika berbicara ia bohong, jika berjanji ia ingkari dan bila bertengkar ia berkata kotor" (Muttafaqun alaihi).

Jadilah pria terhormat yang menyayangi wanita dan lupakan slogan "mumpung masih laku". Karena sebenarnya itu hanya menipu diri sendiri.

INGATTTTT!!!
ALLAH SELALU MENGAWASI KITA!!!

@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@

“Jadikanlah Sabar dan Shalat Sebagai Penolongmu. Dan Sesungguhnya Yang Demikian itu Sungguh Berat, Kecuali Bagi Orang-Orang yang Khusyu” (QS. Al-Baqarah 2 : 45).

Wallahu’alam bishshawab, ...

Malaikat Maut Mengintai Kita 70 Kali Sehari !

Memang tidak ada yang pernah tahu kapan seseorang akan menghadapi kematian, itulah sebabnya banyak orang tidak mempersiapkan diri menghadapi kedatangannya. Itulah sebabnya Imam Al Gazali memperingatkan kepada kita bahwa di dunia ini sesuatu yang paling pasti adalah maut dan kematian, tidak ada yang lain.

Allah berfirman yang bermaksud:“Seti
ap yang hidup akan merasai mati, dan Kami menguji kamu dengan kesusahan dan kesenangan sebagai cobaan; dan kepada Kamilah kamu akan kembali.” (Surah al-Anbiyak ayat 35)

Tahukah kita bahwa malaikat maut sentiasa memperhatikan serta melihat wajah kita sebanyak 70 kali dalam sehari? Seandainya manusia bisa melihat dengan kasat mata seperti apa tingkah laku malaikat pengintai itu,niscaya kaki mereka akan lemas jika mengetahuinya.

Oleh kerana malaikat maut adalah makhluk ghaib, manusia tidak dapat melihat kehadirannya, itu sebabnya manusia tidak menyadari apa yang dilakukan malaikat Izrail di sekelilingnya.

Hadis Nabi SAW yang diriwayatkan oleh Abdullah bin Abbas r.a bahawa Rasulullah s.a.w bersabda: “Bahwa malaikat maut memperhatikan wajah manusia di muka bumi ini 70 kali dalam sehari.Ketika Izrail datang merenungi wajah seseorang, didapati orang itu sedang bergelak-ketawa. Maka berkata Izrail: ‘Alangkah herannya aku melihat orang ini, padahal aku diutus oleh Allah untuk mencabut nyawanya kapan saja, tetapi dia masih terlihat bodoh dan bergelak ketawa.’”

Jika takdirnya hingga esok hari terakhir Allah ‘pinjamkan’ nyawa untuk bernafas di muka bumi ini,apakah kita sudah cukup bekal menghadapi dua fase berikutnya yaitu alam barzah dan alam akhirat ???

kutipan 8

Jika mau mendapatkan sosok yang sholeh,kurangka
n''Agenda mencari yang sholeh".tetapi berusahalah menjadi pribadi sholehah.

Jika inginkan sosok yang sholehah,janganlah cerewet mencari si sholehah, tetapi berusahalah menjadi pribadi yang sholeh.

Bertemu yg sholehah,sholehahnya dia belum tentu kekal.
Bertemu yg sholeh,sholehnya boleh saja ia berubah.

Karena kodratnya hati, bergelombang, pasang surut dan sering terbawa arus, maka dari itu belajar memperbaiki diri, menghindari yang namanya khalwat karena pacaran dan berusaha menjaga diri dalam kesendirian mencari solusi dari setiap permasalahan yang terjadi belajar mendewasakan diri, karena menikah bukan semata mata melepas masa lajang namun dituntut secara cerdas keras dan tuntas di segala aspek untuk mewujudkan keluarga Samara, bukannya tanpa konflik, tapi jadikan setiap masalah sebagai modal kita memperbaiki diri ke depannya, belajar dari dini, manajemen hati,manajemen emosi juga manajemen konflik,

Ingat Akhina Wa Ukhtina Sebelum Engkau Halal Bagiku.
Karena si sholeh & sholehah adalah insan BIASA.
Pernikahan adalah sebagian daripada proses untuk MENJADI, Bukannya MENCARI!

kutipan 7

Tahukah kalian bahwa lelaki yang baik takkan pernah berani mengatakan cinta, sayang, rindu,kasih kepada seorang wanita serta tidak keluar berdua-duaan dengan wanita yang bukan mahramnya, sebelum wanita tersebut sah menjadi yang Halal bagi dirinya, bukan karena lelaki itu pemalu dengan wanita akan tetapi lelaki itu takut dan malu dengan Allah Azza Wa Jalla, takut akan murka Allah Azza Wa Jalla..“Janganl
ah seorang lelaki berdua dengan seorang wanita,” “kecuali dengan mahram.”(HR. Bukhari)

Lelaki yg mampu membimbing wanita yg dicintainya menuju Nur-Jannah Illahi,ia mnjadikan Al-Qur'an dan As-Sunnah sebagai pegangan hidupnya,ia memuliakan,lembut terhadap wanita dan anak-anaknya.Tegas dalam aqidah,bijak dalam bersikap.ialah penuntun dunia dan akhirat.Semoga semua lelaki disini menjadi lelaki berkiblat Surga,wanita yg membaca ini mendapatkan lelaki semacam itu..Aamiin ya Rabbal'amin.

Renungan untukku, untukmu dan untuk seluruh Wanita Istimewa

Wahai Wanita ,
Janganlah dirimu menjadi sombong karena kecantikanmu,,K
arena Allah tak memandang dirimu dari fisikmu tapi Allah memandang keimanan dalam Hatimu..

Wahai Wanita ,
Janganlah dirimu berbangga karena banyaknya lelaki yang menggodamu,karena kelak Kau hanya akan bersuamikan satu.

Wahai Wanita ,
Janganlah engkau perlihatkan auratmu kepada yang bukan Mahrommu,Karena itu demi kemuliaanmu, demi kehormatanmu dan bukti taatnya engkau pada Rabb_Mu.

Wahai Wanita,
Jangan engkau berikan cinta sucimu pada lelaki yang belum halal untukmu,Karena jika engkau bersabar dalam kesendirin sebelum halal maka Allah akan berikan yang terbaik untukmu.

( Renungan untukku, untukmu dan untuk seluruh Wanita Istimewa )

*Seindah indahnya perhiasan dunia adalah WANITA SOLEHAH

Sudah Benarkah Ucapan dan Penulisan " Aamiin " Kita

menurut ana salah dalam pengucapan Aamiin.Ada yang menulis “ amin “, “amiin”, “aamin” bahkan tidak jarang juga ada yg menulis “Amien”

Seperti kita ketahui Lafaz Aamiin diucapkan didalam dan diluar shalat,diluar shalat aamiin diucapkan oleh orang yang mendengar doa orang lain.

Aamiin termasuk isim fiil Amr,yaitu isim yang mengandung pekerjaan. Maka para ulama jumhur mengartikannya dengan Allahummas istajib (ya Allah ijabahlah).Makn
a inilah yang paling kuat dibanding makna-makna lainnya seperti bahwa aamiin adalah salah satu nama dari asma Allah Azza Wa Jalla.

Membaca aamiin adalah dengan memanjangkan a (alif) dan memanjangkan min,apabila tidak demikian akan menimbulkan arti lain.

Dalam Bahasa Arab,ada empat perbedaan kata “AMIN” yaitu :

1. ”AMIN” (alif dan mim sama-sama pendek), artinya AMAN, TENTRAM

2. "AAMIN” (alif panjang & mim pendek),artinya MEMINTA PERLINDUNGAN KEAMANAN

3. ”AMIIN” (alif pendek & mim panjang),artinya JUJUR TERPERCAYA

4. “AAMIIN” (alif & mim sama-sama panjang),artinya YA TUHAN, KABULKANLAH DOA KAMI

Terus Bagaimana dengan pengucapan / Penulisan “ Amien “ ???

Sebisa mungkin untuk yang satu ini ( Amien ) dihindari,karena Ucapan “Amien” yang lazim dilafadzkan oleh penyembah berhala( Paganisme )setelah doa ini sesungguhnya berasal dari nama seorang Dewa Matahari Mesir Kuno: Amin-Ra (atau orang Barat menyebutnya Amun-Ra)

Marilah kita biasakan menggunakan kaidah bahasa yang benar dan jangan pernah menyepelekan hal yang sebenarnya besar dianggap kecil.Sekilas penjelasan yang singkat ini mudah-mudahan bermanfaat..Insya Allah...kami segenap Para Admin dan Pengelola Page Mengucapkan Marhaban Ya Ramadhan....salam santun salam ukhuwah fillah...

Wallahù'alam bíshawab Wabíllahí taùfík walhídayah,

"WANITA MUSLIMAH ITU HEBAT "

Kerana muslimah mampu berhijab dan menutup aurat mereka dengan rapat ketika wanita yang lain sibuk menelanjangi diri mereka..

KERANA Muslimah mampu menyembunyikan dirinya bukan untuk tontonan melainkan untuk yang halal saja.

KERANA Muslimah mampu menegakkan Dien ALLAH dengan berhijab disaat wanita lain memandang mereka wanita kolot.

KERANA Muslimah tetap mampu menuntut haknya dengan menjadikan hukum ALLAH panutanya disaat wanita lain mengikuti modernisasi.

Duhai wanita yang belum berhijab
jika panasnya matahari engkau tak sanggup tanpa payung sesungguhnya panas di Akhirat berlipat lipat..

BAHKAN jika Neraka sampai bocor satu jarum saja niscaya bumi ini akan musnah.

Masihkah engkau takut panas dunia jika panas Akhirat lebih membinasakan, ,,,?
Masihkah engkau ragu dengan ketetapan ROBBMU ,,,?

TERUNTUK SESEORANG YANG JAUH DI SANA,,

Seandainya kau mau buka tirai disanubarimu..
Kau akan tahu pelabuhan mana yang ingin kau singgahi untuk selamanya...
Hingga pelabuhan itu jadi rumahmu dan pelabuhan hatimu.

Adakalanya kita begitu yakin bahwa kehadiran seseorang akan memberi sejuta makna bagi jiwa kita...
Sehingga...

Saat seseorang itu pun hilang begitu saja...
Bayangannya masih ada..
Setangkup harapan agar dia kembali...
Walaupun ada kata2 dan sikapnya yang menyakitkan hati...
Akan selalu ada beribu kata maaf untuknya...

Masih ada beribu penantian walau tak pasti...
Masih ada segumpal keyakinan bahwa dialah jodoh yang dicari sehingga menutup pintu hati dan sanubari untuk yang lain.

Sementara dia yang jauh disana mungkin sama sekali tak pernah memikirkannya.
Haruskah mengorbankan diri demi hal yang sia-sia???

Masih ada sejuta asa, sejuta makna..
dan masih ada pijar bintang & mentari yang akan selalu bercahaya dilubuk jiwa dengan bermakna dan bermanfaat bagi sesama...

Biarkan cinta itu..
Bermuara dengan sendirinya...
Disaat yang tepat...
Dengan seseorang yang tepat...
Dan dengan pilihan yang tepat...
Hanya dari Allah ,
Disaat dihalalkan_Nya dua manusia untuk bersatu dalam ikatan pernikahan yang barokah..

kutipan 6

Saat hati berkata "INGIN",namun qadar Allâh Azza Wa Jalla berkata "TUNGGU"...

Saat air mata "MENETES",namun
qadar Allâh Azza Wa Jalla berkat.."TERSENYUMLAH"...

Saat segalanya terasa.."MEMBOSANKAN",namun qadar Allâh Azza Wa Jalla berkata "TERUSLAH MELANGKAH"...

Biidznillaah...Kita merancang sesuatu,Allah Azza Wa Jalla juga merancang sesuatu yang dirahasiakan-NYA buat kita.Namun,Rancangan Allah Azza Wa Jalla itu LEBIH baik. . .yang PALING baik. . .dan yang TERBAIK daripada rancangan kita.

Karena ALLAHU Yaa 'Aliimu Yaa HAKAM (Yang Maha Mengetahui dan Yang Maha Menetapkan)! ! !

Jadi,kita sebagai hamba-NYA. . Jangan pernah PROTES atau PUTUS ASA.

Yakinlah...Allah Azza Wa Jalla ada untukku,untukmu,dan untuk kita semua.

Mungkin rencana kita telah baik,namun harus di ingat bahwa rencana Allah Azza Wa Jalla lebih baik lagi.Belum te
ntu apa yang kita anggap baik di mata kita baik pula di mata Allah Azza Wa Jalla.

Allah Azza Wa Jalla telah Mempersiapkan yang jauh lebih baik untuk kita yang sesuai dengan Akhlak serta Perangai Kita..
Ikhlaskanlah segalanya pada Allah Azza Wa Jalla dan Yakinlah akan janji-Nya...Apapun yang di berikan kepada Kita itulah yang terbaik buat Kita....(QS.Al-Baqoroh:216).

kutipan 5

Setiap INSAN itu di lahirkan dgn KUMANDANG ADZAN,dan masuk KUBUR( liang lahat ) Dengan iringan Iqomat,HIDUP hanya diantara ADZAN dan IQOMAT,Betapa singkatnya kehidupan ini karena ......yang PANJANG hanyalah NAFSU & Angan angan..

Yang paling DEKAT ialah Ajal ( kematian ) yang Berat itu ialah AMANAH.

Yang SUSAH itu SABAR dan IKHLAS

Biar batu di rubah menjadi EMAS,Hati manusia takkan pernah puas,..Astaqhfi
rullah.

Rasulullah bersabda: ”Tujuh hamba yang akan dilindungi Allah pada hari kiamat nanti ::

1. Imam pemimpin yang adil.

2. Pemuda yang tumbuh dewasa yang hobinya beribadah pada Allah padahal disaat nafsunya bergejolak.

3. Hamba yang hatinya selalu terikat pada masjid, senangnya berjamaah dan beraktivitas ke masjid.

4. Dua orang yang saling mencintai karena Allah, berkumpul, berjumpa, bersahabat karena Allah dan berpisah karena Allah pula.

5. Seorang hamba lelaki yang dirayu oleh seorang wanita yang mempunyai kedudukan dan kecantikan tetapi ia menolaknya seraya berkata ‘Aku takut kepada Allah"

6. Hamba yang bersedekah sehingga tangan kirinya tidak mengetahui apa yang diperbuat oleh tangan kanannya, ikhlas karena Allah.

7. Hamba yang berdzikir dan berdoa kepada Allah dalam keheningan malam, dalam kesendiriannya,
dalam muhasabah dirinya lalu ia menitikkan airmatanya.” (Tafsir hadist HR. Bukhari Muslim)..."

Ya Allah yang Menguasai langit dan bumi, jadikan kami diantara tujuh golangan hamba-hamba-Mu yang Kau lindungi kelak di akhirat... Aamiin".

SABARLAH DALAM PENANTIAN,,

Menanti itu bukanlah satu penyiksaan..
Menanti itu juga bukan satu beban..
Jika kita menantinya dengan ikhlas..

Sesungguhnya ALLAH sengaja menguji kita dengan melambatkan sesuatu yang kita dambakan..

Sebenarnya ALLAH telah mengatur sesuatu yang lebih baik untuk kita yang sedang menanti..

Menantilah dengan penuh kesabaran..
Menantilah dengan penuh keimanan..

Kerana InsyaAllah ,

Akhir dari penantian itu adalah kebahagiaan..
Jangan pernah berhenti berdo’a dan meminta..
kerana ALLAH lah yang Maha Memberi..
Tetaplah menanti dengan sabar jawaban_NYA..
Kerana janji ALLAH itu BENAR ..YAKINLAH..

kutipan 4

-Berjalanlah dengan penuh HARAPAN,
Walau hidup ini tidak selalu BAHAGIA..

SEDEKAHKANLAH satu SENYUMAN,
Walau dihatimu tidak lagi mampu bertahan..

BELAJARLAH memaafkan walau dirimu TERLUKA,BERHENT
ILAH memberi ALASAN.

Walau ingin menyatakan KEBENARAN,
HIDUPLAH dalam IMAN walau hari dipenuhi DUGAAN.

kutipan 3

Bila kita tak dapat meraih cinta orang yang kita cintai,Maka raihlah dia dalam bait-bait doamu..

Apa sulitnya bagi ALLAH tuk membolak-balika
n hati..Bila Ia telah menghendaki ..

Maka itu,
Mohonlah pada_Nya agar kita dipertemukan dengan seseorang yang Mencintai_Nya..
Agar dia pun mencintaimu kerana_Nya dalam keberkahan ..

Cinta mengajarkan kita kesucian dan keindahan,
Jangan pernah kau sentuh raganya,
Bila belum halal bagimu..

Kerana laki-laki baik akan senantiasa menjaga kesucian seorang wanita..
Dan wanita yang baik takan mengumbar rasa yang berlebihan tuk ungkapkan segala rasa yang tersimpan dihatinya...
Namun.....

Ia akan senantiasa mencurahkan segala cintanya pada Rabb_Nya..
Agar cintanya terjaga bukan untuk sembarang orang ,,
Mencintai dalam diam dalam Bait2 Doa...

Semoga Allah memberi kita yang TERBAIK untuk dunia dan akhirat kita....Aamiin..

kutipan 2

Ketika dia tdk mempedulikanmu & kamu masih menunggunya dgn setia

Ketika dia mulai mencintai orang lain & kamu masih bisa tersenyum sembari berkata,aku turut berbahagia untukmu

Apabila cinta tdk berhasil bebaskan dirimu,biarkan hatimu kembali melebarkan sayapnya

ingatlah bahwa kamu mungkin menemukan cinta & kehilangan.Tapi
ketika cinta itu mati,kamu tdk perlu mati bersamanya

DO'A KETIKA HATIMU RAGU AKAN SESEORANG YANG ENGKAU CINTAI,,

YA ROBBI..
Jika Cinta ini kerana pandangan pertama,Janganl
ah Engkau memberi hamba kesempatan untuk pandangan selanjutnya.

YA ROBBI..
Jika Sayang ini kerana pertemuan pertama maka janganlah Engkau beri pertemuan selanjutnya.

YA ROBBI..
Jika getaran ini hanya kekaguman saat
pertama jumpa janganlah Engkau Beri
getaran di perjumpaan selanjutnya.

Ya ROBBI..
Jika Rasa ini Kerana nafsu semata kerana melihat apa yang ada padanya janganlah Engkau beri kesempatan untuk melihatnya dihari berikutnya.

Tapi
jika Rasa ini
Cinta ini
Getaran ini
Sayang ini
Kekaguman ini

KeranaMU

Maka Ijinkanlah Cinta ini berlabuh padanya yaitu dia yang memang namanyaTlahTertulis Di Lauhul Mahfudz.

Dia yang Memang Tlah Engkau takdirkan
untuk menjadi pelengkap kekurangan hamba.

YA ROBBI
Tiada cinta yang indah selain Cinta KeranaMU..
Semoga Allah menghindarkan diri kita dari cinta Sesaat....Aamiin..

Kalau Benar-Benar Cinta

Siapa yang mencintai sesuatu dia ‘kan banyak menyebut-nyebut nya.
Ya Allah bantulah kami untuk senantiasa berdzikir menyebutMu, bersyukur kepadaMu dan beribadah untukMu dan penuhilah hati kami dengan kecintaanMu.

Maksiat Di Bulan Ramadhan, Dosanya Beda

Tanya : Apa hukum bermaksiat di bulan Ramadhan? Apakah balasannya sama dengan selain di bulan Ramadhan?
Jawab : Maksiat di bulan Ramadhan lebih buruk dari maksiat di bulan lainnya, dan orang yang maksiat di bulan Ramadhan ini wajib bertaubat.

Awas "Manis"nya Kebatilan

Terkadang kebenaran itu menjadi tidak dapat dirasakan. Tetapi kebathilan terkadang juga menjadi tidak terasa dikarenakan ia terlalu “manis”. Ada ungkapan, “Aku mematikan (rasanya) racun dengan rasa manisnya”.

Sabar VS Tergesa-Gesa

Sifat tergesa-gesa dan sabar tidak mungkin bersatu. Dengan kesabaran akan tercapai tujuan dan tergesa-gesa akan membuat mati cita-cita. “Maka bersabarlah sebagaimana bersabarnya “ulul-‘azmi” (orang yang mempunyai keteguhan hati) dari para Rasul, dan janganlah kamu meminta disegerakan (adzab) bagi mereka.” (QS Al Ahqaaf : 35)

Penenang Hati Orang Mukmin

Allah berfirman (yang artinya), “Katakanlah: ‘Sekali-kali tidak akan menimpa kami melainkan apa yang telah ditetapkan Allah untuk kami” (QS. At Taubah : 51). Ayat ini menenangkan hati orang-orang mukmin yang bertauhid, bahwasanya taqdir Allah telah ditetapkan, dan kehendak-Nya juga telah Dia putuskan. Apa yang bisa dilakukan tinggal bertawakkal kepada Allah ‘Azza wa Jalla dengan mengambil sebab-sebab yang syar’i.

Kalau Gelisah, Ingat-Ingat Hal Ini

Kalau hatimu tengah gelisah, ingatlah lima hal :
1. Nikmat Allah atasmu
2. Siapa yang menghalangi nikmat yang telah ditetapkan bagimu.
3. Setiap orang juga pernah mengalami kegelisahan
4. Allah lebih sayang kepadamu dari ibumu sendiri dan,
5. Berprasangka baiklah kepada Allah dan tetaplah berada dalam ketaatan kepada-Nya.

Minggu, 12 Agustus 2012

♥ Jangan Biarkan Waktu Terbuang Sia-sia ♥

Waktu adalah kekayaan yang harganya melebihi nilai mata uang bahkan berlian sekalipun... Waktu ibarat pedang, jika lengah maka hidup kita akan celaka dalam penggalan waktu yang terbuang... Hilangnya waktu dan iman pada diri seseorang pertanda lenyapnya kesempatan meraih kemuliaan... Orang yang mampu menguasai pikiran tak kan menyia-nyiakan waktu hanya untuk lamunan tanpa melakukan tindakan... Tiap waktu senggang yang tak dimanfaatkan akan menjadi penghalang kesuksesan di masa depan... Hilangnya harta benda dapat dicari dengan ketekunan dan kerajinan dalam melakukan pekerjaan... Namun hilangnya waktu sekali hilang tak kan bisa digantikan karena waktu tak pernah mundur ke belakang... Manakala kita sadari tak ada sesaat pun dari waktu kecuali kewajiban yang harus segera kita tunaikan..

♥ Belajar dari Sesuatu yang tidak Disukai ♥

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

 Sahabat saudaraku fillah...Terkadang yang nampak buruk di mata belum tentu berakibat buruk..

 Demikian pula yang nampak indah di mata belum tentu berakibat indah pula...

 Belajar dari sesuatu yang baik, yang indah itu menyenangkan...

 Namun belajar dari sesuatu yang tidak kita sukai, sesuatu yang menurut kita tidak baik, itu butuh kepekaan dan kesabaran ekstra,yakin bahwa segala sesuatu atas skenario Allah, yakin bahwa Allah menciptakan dan menjadikan segala sesuatu tidak sia-sia...

 Saudaraku ...Umumnya kita senang dan asyik belajar dari keberhasilan dan kebaikan orang lain, cerita sukses orang ternama, kisah cinta pasangan yang berbahagia dan cerita-cerita lain yang happy ending...

 Namun tanpa kita sadari kalau kita hanya memandang sesuatu dari yang baik, sukses dan indah kita sering terbuai oleh angan-angan dan tidak siap jika harus menghadapi kesalahan dan kegagalan..

 Oleh karena itu sesekali kita perlu belajar sesuatu yang mungkin kurang kita sukai baik dari kegagalan/ kesalahan diri dan orang lain …

 Hal demikian perlu kita lakukan bukan berarti ingin meniru dan mengulagi kesalahan yang sama, namun sebagai upaya pencegahan agar kita tidak bertindak demikian..

 Sesungguhnya di tengah-tengah keburukan, kesalahan dan kegagalan banyak bertebaran aneka hikmah yang bisa kita petik....

 Saudaraku...Kita acapkali mau belajar setelah melakukan kesalahan dan kegagalan, padahal sebelumnya berbagai nasehat telah kita dengar, namun jarang di antara nasehat itu yang kita patuhi... baru setelah kegagalan datang kita mempercayainya..

 Oleh karena itu bila siapapun memberi nasehat atau bercerita tentang kesedihan, kesalahan, kelalaian dan kegagalan simaklah dengan baik agar kita bisa mengambil hikmah dan tidak melakukan kesalahan yang sama..

 Sebuah perumpamaan “ kerbau yang dungu saja tidak mau masuk ke dalam kubangan yang sama “ apalagi kita? Jangan sampai melakukan berbagai kesalahan dan tidak mau berubah ke arah yang lebih baik..apapun kondisi kita hari ini tetap semangat ya saudaraku..

♥ Membuat/Memajang Gambar Dan Patung ♥

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh


 Benarkah diharamkan membuat, memajang,atau memiliki gambar dan patung makhluk hidup?


 ~ Haram


 "Sesungguhnya orang-orang yang membuat gambar/patung akan diazab pada hari kiamat. Lalu dikatakan kepada mereka (pembuatnya) :"Hidupkanlah apa yang kamu buat!"(HR.Bukhari)


 Saudaraku, diantara para ulama ada yang memahami hadits tersebut secara tekstual ( apa adanya seperti tertera dalam teks tanpa penafsiran apapun). Dengan demikian mereka menyimpulkan bahwa membuat dan memajang gambar dan patung hukumnya haram apapun bentuknya.


 Namun ada juga yang memahaminya secara kontekstual ( memahami hadits dengan memperhatikan konteks sosio-kultural). Dengan demikian mereka menyimpulkan bahwa tidak semua gambar dan patung itu diharamkan, tergantung jenis dan bagaimana memperlakukan gambar atau patung tersebut.


 Gambar atau patung yang bernuansa maksiat seperti gambar porno, simbol-simbol agama non Islam seperti salib, patung bunda Maria dll hukumnya haram seperti hadits di atas. Aisyah Radhiyallahu Anha berkata, "Sesungguhnya Rasulullah tidak pernah membiarkan palang salib di rumahnya (kalau menemukannya) beliau memusnahkannya."(HR. Bukhari).


 ~ Mubah (boleh)


 Patung atau gambar itu bukan yang biasa digunakan oleh agama non Islam serta tidak bernuansa maksiat, maka hukumnya mubah(boleh), hal ini merujuk pada beberapa keterangan berikut:


 Aisyah Radhiyallahu Anha berkata:"Rasulullah masuk (rumah) dan saya telah memasang gorden bergambar, lalu Rasulullah menyingkirkannya. Kemudian saya jadikan dua bantal."(HR. Muslim)


 Aisyah Radhiyallahu Anha berkata," Saya pernah menggunakan gorden bergambar, lalu Rasulullah melepasnya, dan saya menjadikannya dua bantal, kemudian Rasulullah bersandar padanya."( HR. Muslim).


 Dari dua hadits ini menjelaskan bahwa di rumah orang Islam boleh ada gambar, asalkan jangan dikeramatkan dan dikultuskan ( dianggap suci). Buktinya Rasulullah bersandar pada bantal tersebut. Jadi menurut keterangan ini boleh memajang foto wisuda, pernikahan, keluarga, patung celengan berbentuk ayam, kucing, dll karena bukan untuk diagungkan karena hanya sekedar hiasan, fungsi dan kenangan.


 Kesimpulannya, haram membuat,menggambar atau memajang gambar atau patung yang bernuansa maksiat seperti gambar porno dan juga simbol-simbol non Islam seperti tanda salib, bunda Maria dll. Sedangkan yang tidak mengandung maksiat, bukan simbol agama non Islam, dan tidak dianggap suci/disembah hukumnya mubah (boleh)...Jadi bagi kita yang menyukai karya seni atau ingin berkarya silahkan asalkan dalam rangka kebaikan dan bermanfaat untuk diri kita dan sesama.Sedangkan bagi saudaraku yang memajang foto pribadi di fb berhati-hatilah karena dikhawatirkan mengundang fitnah bagi lawan jenis kita dan bisa mengundang hal-hal yang tak diinginkan.


 Saudaraku... Dari uraian di atas penulis bukan bermaksud mengajak berdebat atas perbedaan beberapa pendapat. Bagi saudaraku yang tetap mengharamkan dalam bentuk apapun tidak menjadi masalah karena memiliki keyakinan atas dasar hukum hadits di atas.Kita hendaknya menghargai saudara kita atas keyakinannya karena sebagai bentuk kehati-hatian dari segala sesuatu yang mendatangkan murka Allah.

♥ Etika Bergaul Dengan Teman♥

Sebaik-baik perlakuan terhadap teman adalah menolong mereka sesuai kemampuan manakala mereka membutuhkan pertolongan serta memberi ucapan selamat dan menunjukkan kegembiraan manakala teman sedang berbahagia... Jika teman ditimpa sakit jenguklah... Jika teman sedang ditimpa musibah hiburlah... Jika teman membutuhkan harta sedangkan kita memiliki kemampuan pinjamilah.. Jika dia berhutang pada kita dan tak mampu membayar maka ikhlaskanlah... Jika kita melihat aib pada dirinya rahasiakanlah... Teman yang tidak baik dijadikan teman akrab adalah teman yang jika melihat kebaikan kita dia tutupi, namun jika melihat aib kita dia sebarkan.... Sebagai wujud kasih sayang dan mempererat tali persaudaraan sesekali kunjungilah namun jika tak memungkinkan, do'akanlah... " Tidaklah seorang muslim mendo'akan temannya ketika dia tidak bersamanya kecuali para malaikat berkata "semoga kamu juga seperti itu. ( HR. Muslim). Namun bukan dikategorikan membantu teman yang diridhai Allah jika membantu dalam kemaksiatan dan perilaku yang dilarang oleh-Nya... Seorang muslim sejati tak akan berteman kecuali dengan orang yang selalu mengajak kepada kebaikan dan mengingat Allah. Sebab berteman dengan orang yang perilakunya rusak dan suka bermaksiat akan merugikan baik di dunia maupun di akhirat.... " Teman-teman akrab pada hari itu sebagiannya menjadi musuh bagi sebagian yang lain kecuali orang-orang yang bertaqwa ( QS. Az- Zukhruf : 67).

('* ♥ Renungan Untuk Kita Amalkan ♥ *')

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.. Sahabat saudaraku fillah... Ada 3 majlis ( perkumpulan ) yang dijauhkan dari rahmat Allah:
1.Yang semata-mata menceritakan kekayaan/harta dunia.
2. Yang penuh gelak tawa tanpa ada aktifitas lain yang bermanfaat.
3. Ghibah ( menggunjing ).

Ambillah 3 perkara kepada sesama agar menjadi orang yang baik :
1. Jika tak mampu memberi keuntungan padanya jangan sekali- kali merugikannya.
 2. Jika tak mampu membuatnya gembira jangan menyusahkan/ mempersulitnya.
3. Jika tak mampu memujinya/mengucapkan kata-kata yang baik tentangnya ( dalam arti yang sewajarnya dan tidak berlebihan) maka janganlah mencelanya.

Jika 3 perkara tak bisa kita lakukan maka jangan berbuat 3 perkara :
1. Jika tak mampu melakukan kebaikan maka jangan berbuat jahat.
2. Jika tak mampu berguna bagi sesama maka jangan berlaku kejam terhadap mereka.
3. Jika tak mampu berpuasa maka jangan memakan harta yang menjadi hak saudara kita secara semena- mena.

~.::*Shalat Kunci diterimanya Amal Ibadah*::.~

Bismillahirrahmanirrahiim..
 Assallamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh..

 ~.::**::.~*::.~~.::**::.~.::**::.

 ~.::*Sahabat..saudaraku fillah… yang di Rahmati Allah Subhanahu wa Ta’ala.Hidup di dunia ini ibarat kita berada dalam antrian panjang,setiap manusia akan mendapatkan giliran untuk dipanggil oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala’,sebelum dipanggil tentunya kita diberi kesempatan untuk beramal.

 ~.::*Dan segala amal perbuatan yang dilakukan selama hidip di dunia ini, kelak akan dimintai pertanggungjawaban dihadapan Allah Subhanahu wa Ta’ala’ yang Maha Adil.Dari sekian banyak amal ibadah kita kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Ada satu ibadah yang utama, dan merupakan kunci dari seluruh ibadah dan amal yang lain,bila kita berupaya dan berhasil melakukannya,serta memeliharanya dengan baik,akan terbukalah segala amal yang lain.

 ~.::*Adapun kunci dari segala ibadah dan amal lainnya adalah Shalat.Semua Muslim baik laki-laki maupun wanita,wajib menunaikan dan mendirikannya selama hidup,dan tiada alasan atas kewajiban shalat lima fardhu ini untuk ditinggalkan dan dilalaikan.

 ~.::*Karena Allah Subhanahu wa Ta’ala Maha Bijaksana dan selalu memudahkan hamba-hamba-Nya,bila tidak kuasa menunaikan shalat sambil berdiri,diperbolehkan shalat sambil duduk, bila terhalang duduk dengan adanya suatu sebab,maka diizinkan shalat sambil berbaring.

 Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam Bersabda :

 “Amal perbuatan hamba yang pertama kali akan dihisab (diperiksa) di hari kiamat nanti adalah Shalat.Maka barangsiapa diterima Shalatnya,akan diterima seluruh amalnya,dan jika Shalatnya ditolak akan tertolak seluruh amalnya.” (HR. At Tirmidzi dan At Thabrani).

 ~.::*Saudaraku fillah..dari uraian hadits diatas, dapat dipahami,bahwa kunci dari seluruh ibadah dan amalan kita adalah shalat,dengan jelas ditegaskan bahwa amal yang pertama kali diperiksa dan ditanyai oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala adalah Shalat.bila shalat diterima maka akan diterima seluruh amalnya.

 ~.::*Demikian semoga manfaat buat kita semua sebagai Renungan. Selamat menunaikan aktfitas saudara saudariku SeIman Semuanya,,, Mudah-mudahan semuanya.. Sehat Walafiat,Lapang Rezeki,Dimudahkan Segala urusan,dan Semoga pula Senantiasa selalu di Tunjukkan Terhadap Sesuatu yang di Ridhai dan di Cintai Oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala..AAmiin Allahuma AAmiin…

kutipan 1

('* ♥ Dengan IMAN kehidupan menjadi aman, tentram dan nyaman...


 (' * ♥ Dengan AGAMA kehidupan menjadi terarah dan bermanfaat bagi diri dan sesama...


 ('* ♥ Dengan TAUBAT dan TAAT kehidupan menjadi selamat dunia akhirat...


 ('* ♥ Dengan ILMU kehidupan menjadi maju...


 ('* ♥ Dengan SENI kehidupan menjadi indah berseri...


 Saudaraku...untuk mewujudkan kehidupan yang aman, tentram dan nyaman kita membutuhkan IMAN yang diwujudkan dalam keTAATan kepada aturan AGAMA. Semua itu dapat terlaksana manakala kita memiliki ILMU. Terkadang dalam mempelajari ilmu muncul rasa jemu, maka padukan dengan SENI agar mampu belajar dengan benar namun tetap santai dan menghibur hati. Namun kita pun menyadari bahwa manusia tiada luput dari noda dan dosa maka berTAUBATlah setiap saat agar hidup kita selamat dunia akhirat, aamiin...

Minggu, 05 Agustus 2012

Nuzulul Qur’anul Karim

Al-Qur’an adalah Kitab Alloh
Al-Qur’an merupakan Kalamulloh
Di turunkannya kepada Rosululloh
Membacanya bernilai ibadah mahdoh

Kandungannya meyakinkan kebenaran hati
Petunjuk-petunj
uknya harus kita ikuti
Isi anjurannya kokoh dan sangat berarti
Hingga ajal menjemput di akhir hayat nanti

Meniknati alunan setiap bacaannya
Mendengarkan nasihat yang bersumber darinya
Memiliki kebaikan membaca ayatnya
Bernilai pahala dan melipat gandakannya

Memahami kandungannya dan mengamalkannya
Mempelajari Al-Qur’an dan mengajarkannya
Berisikan petunjuk dan rahmat baginya
Sebagai obat hati, pengajaran dari-Nya