Minggu, 12 Agustus 2012

~.::*Shalat Kunci diterimanya Amal Ibadah*::.~

Bismillahirrahmanirrahiim..
 Assallamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh..

 ~.::**::.~*::.~~.::**::.~.::**::.

 ~.::*Sahabat..saudaraku fillah… yang di Rahmati Allah Subhanahu wa Ta’ala.Hidup di dunia ini ibarat kita berada dalam antrian panjang,setiap manusia akan mendapatkan giliran untuk dipanggil oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala’,sebelum dipanggil tentunya kita diberi kesempatan untuk beramal.

 ~.::*Dan segala amal perbuatan yang dilakukan selama hidip di dunia ini, kelak akan dimintai pertanggungjawaban dihadapan Allah Subhanahu wa Ta’ala’ yang Maha Adil.Dari sekian banyak amal ibadah kita kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Ada satu ibadah yang utama, dan merupakan kunci dari seluruh ibadah dan amal yang lain,bila kita berupaya dan berhasil melakukannya,serta memeliharanya dengan baik,akan terbukalah segala amal yang lain.

 ~.::*Adapun kunci dari segala ibadah dan amal lainnya adalah Shalat.Semua Muslim baik laki-laki maupun wanita,wajib menunaikan dan mendirikannya selama hidup,dan tiada alasan atas kewajiban shalat lima fardhu ini untuk ditinggalkan dan dilalaikan.

 ~.::*Karena Allah Subhanahu wa Ta’ala Maha Bijaksana dan selalu memudahkan hamba-hamba-Nya,bila tidak kuasa menunaikan shalat sambil berdiri,diperbolehkan shalat sambil duduk, bila terhalang duduk dengan adanya suatu sebab,maka diizinkan shalat sambil berbaring.

 Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam Bersabda :

 “Amal perbuatan hamba yang pertama kali akan dihisab (diperiksa) di hari kiamat nanti adalah Shalat.Maka barangsiapa diterima Shalatnya,akan diterima seluruh amalnya,dan jika Shalatnya ditolak akan tertolak seluruh amalnya.” (HR. At Tirmidzi dan At Thabrani).

 ~.::*Saudaraku fillah..dari uraian hadits diatas, dapat dipahami,bahwa kunci dari seluruh ibadah dan amalan kita adalah shalat,dengan jelas ditegaskan bahwa amal yang pertama kali diperiksa dan ditanyai oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala adalah Shalat.bila shalat diterima maka akan diterima seluruh amalnya.

 ~.::*Demikian semoga manfaat buat kita semua sebagai Renungan. Selamat menunaikan aktfitas saudara saudariku SeIman Semuanya,,, Mudah-mudahan semuanya.. Sehat Walafiat,Lapang Rezeki,Dimudahkan Segala urusan,dan Semoga pula Senantiasa selalu di Tunjukkan Terhadap Sesuatu yang di Ridhai dan di Cintai Oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala..AAmiin Allahuma AAmiin…

0 komentar:

Posting Komentar